Tim Futsal MA KHAS Kempek Juara 1 Aksioma Kabupaten Cirebon

0
843
Tim futsal MA KHAS Kempek yang tampil solid di laga terakhir itu menang dengan skor 4-3 atas MAN 5 Kalimukti. (Foto: Akromi)

KEMPEK – Ajang Kreasi Seni dan Olahraga Madrasah (Aksioma) Tingkat Madrasah Aliyah (MA) masih berlanjut. Pagi tadi kontingen MA KHAS Kempek berangkat menuju tempat perlombaan digelarnya Aksioma se-kabupaten Cirebon, bertempat di MAN 3 Cirebon Buntet Pesantren, Sabtu (9/2/2019).

MA KHAS Kempek sebagai anggota KKM MAN 2 Babakan Cirebon melanjutkan perjuangan sebelumnya, yakni dengan mengirim tim futsal putra dan tim bola voli putri ke ajang tersebut. Ditemani pelatih, Kadiro, S.Pd, Thomas Riyanto, S.Pd dan Raudi, S.Pd serta official yaitu Akromi, S.Pd.I dan Johan Effendi, S.Pd, mereka datang dengan semangat dan harapan tinggi.

Dalam laga ini, pertama tim futsal MA KHAS Kempek melawan MAN 4 Ciledug dengan skor imbang 3-3. Kemudian dilanjutkan adu pinalti dengan skor 3-2 untuk MA KHAS Kempek. Kemenangan ini menghantarkan mereka melaju ke babak final, melawan MAN 5 Kalimukti.

Tim futsal MA KHAS Kempek yang tampil solid di laga terakhir itu menang dengan skor 4-3 atas MAN 5 Kalimukti melalui laga sengit selama 2 x 20 menit di hadapan penonton, pelatih dan official di Lapangan Kinar Futsal Buntet Pesantren.

Dengan skor 4-3 ini, tim futsal MA KHAS Kempek menutup kemenangan atas MAN 5 Kalimukti sekaligus meraih juara pertama pada Aksioma tingkat MA se-kabupaten Cirebon tahun 2019 ini. Sementara itu, tim bola voli putri MA KHAS Kempek berhasil menjadi juara ketiga melawan MAN 3 Buntet Pesantren.

Akromi, S.Pd.I (kesiswaan) merasa bangga dengan juara yang diraih oleh anak didiknya. “Saya dan teman-teman pelatih serta guru-guru MA KHAS Kempek sangat bangga sekali kepada kalian. Selamat dan sukses untuk semuanya. Semoga MA KHAS Kempek semakin jaya,” harpnya. ( Ibnu Sholeh )

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here