Jelang Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung STIKes KHAS Kempek

0
535

KHASKEMPEK.COM, KEMPEK – Menjelang peletakan batu pertama pembangunan kampus STIKes KHAS Kempek, panitia melakukan berbagai macam persiapan demi suksesnya acara tersebut. Salah satunya membuat dan menyebarkan undangan kepada tamu undangan.

Hal ini seperti yang disampaikan Ustadz Ahmad Musa lewat Grup WhatsApp Khas Kempek, Rabu (1/12/2021) siang. Berikut isi undangan tersebut:

Yayasan Kyai Haji Aqiel Siroj Kempek
STIKes KHAS KEMPEK

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Mengundang bapak/ibu/saudara/i menghadiri acara:

PELETAKAN BATU PERTAMA
GEDUNG SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN KHAS KEMPEK

Komplek Ma’had Misykat Al-Nurain, Pondok Pesantren Khas Kempek

Jum’at, 03 Desember 2021
Pukul 09.00 – 11.00 WIB

Atas kehadirannya disampaikan terima kasih.

Wallahul Muwaffiq ila aqwamit thariq
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Ketua Yayasan Khas Kempek, KH. Muhammad Musthofa Aqiel Siroj menyampaikan bahwa, acara peletakan batu pertama ini akan dihadiri Ketua Umum PBNU, Prof. Dr. Said Aqil Siroj, MA, dan juga beberapa pengurus PBNU.

Acara ini bekerjasama dengan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) dan NU Care – Lazisnu.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here