Ikhwan KHAS Mesir Kedatangan Anggota Baru, Seorang Santri Putri

0
507

KHASKEMPEK.COM, KAIRO, MESIR – Ikhwan Khas Mesir yang merupakan organisasi yang beranggotakan alumni-alumni Pondok Pesantren KHAS Kempek yang sedang menuntut ilmu di Mesir kedatangan anggota keluarga baru. Kedatangannya disana disambut gembira oleh para senior dengan menjemput di Bandara, Rabu (28/8).

Hal ini seperti yang diberitakan oleh Ikhwan Khas Mesir lewat akun resmi facebooknya,

أهلا وسهلا بوصية الرسول

Ikhwan KHAS Kempek kembali kedatangan anggota baru dan menjadi perempuan pertama dari Pondok Pesantren KHAS Kempek Cirebon yang melanjutkan sekolahnya di bumi para Nabi ini.

Ia bernama Chaulatul Imtiyaz, yang merupakan santri putri KHAS Kempek kelulusan tahun 2017 dan mendapatkan beasiswa dari PBNU bersama dengan 28 maba lain yang berasala dari seluruh Indonesia.

Jam 4.00 clt kami, Ikhwan Khas Mesir mapag kedatangannya di Bandara Internasional Kairo terminal 3. Bukan hanya kami, dari PCINU Mesir, Asrama Buuts dan beberapa almamater lain juga turut menyambut kedatangan 29 Maba itu.

Semoga betah, berkah dan futuh ilmunya. Aamiiin.

Terhitung mulai hari ini, jumlah Ikhwan Khas Mesir adalah 9 orang. 8 laki-laki dan 1 perempuan.

Kairo, 28 Agustus 2019.

(KHASMedia/Ikhwan Khas Mesir)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here