Tingkatkan Kualitas Madrasah, MA KHAS Kempek Gelar Penilaian Kinerja Guru

0
358

KHASKEMPEK.COM, KEMPEK – Dalam rangka meningkatkan kualitas madrasah dan kompetensi guru, MA KHAS Kempek Pegagan Palimanan Cirebon menggelar Penilaian Kinerja Guru (PKG). Kegiatan ini ditinjau langsung oleh dua pengawas MA Kankemenag Kabupaten Cirebon, Senin (4/10/2021).

Dalam sambutannya, Kepala Madrasah H. Ahmad Zaeni Dahlan, Lc., M. Phil menyampaikan terima kasih kepada pengawas atas kehadiran dan bimbingannya. “Terima kasih kepada bapak pengawas yang tidak pernah bosan memberikan bimbingan kepada kami semua, guru-guru MA KHAS Kempek,” tuturnya.

Beliau menyampaikan doa kesehatan dan kesuksesan untuk pengawas. “Semoga beliau berdua tetap diberi kesehatan dan kesuksesan dalam menjalankan tugas-tugasnya, amin ya robbal ‘alamin,” harap kepala madrasah.

Lebih lanjut beliau menjelaskan tujuan kegiatan tersebut. “Alhamdulillah pada siang hari ini kita bisa berkumpul dalam rangka melaksanakan PKG. Ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan demi meningkatkan kualitas madrasah kita,” tegasnya.

“Oleh karena itu, kita harus senantiasa siap, bagaimana caranya agar kita bisa memberikan yang terbaik untuk anak didik di Madrasah Aliyah Khas Kempek ini,” jelas beliau.

Kepala Madrasah juga memotivasi guru-guru untuk bisa memanfaatkan kesempatan ini. “Tentunya momen seperti ini juga merupakan momen yang istimewa. Oleh karena itu, mari kita manfaatkan sebaik-baiknya, insya Allah dua bapak pengawas yang ada di tengah-tengah kita akan memberikan informasi terupdate,” katanya.

Dalam kesempatan itu, beliau juga menyampaikan kepada pengawas, bahwa MA KHAS Kempek telah melaksanakan ANBK. “Kemarin kita sudah melaksanakan ANBK dan Survey Lingkungan Belajar (SLB). Alhamdulillah, kegiatannya berjalan dengan lancar,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here