Respon Era Industri 4.0, MA KHAS Kempek Akan Luncurkan Aplikasi Android SimakKHAS

0
676

KHASKEMPEK.COM, KEMPEK – Madrasah Aliyah KHAS Kempek Palimanan Cirebon dalam waktu dekat akan meluncurkan aplikasi android yang bernama SimakKHAS, hal ini dalam rangka menyambut tahun ajaran baru 2021-2022. Demikian yang disampaikan kepala madrasah kepada Tim KHAS Media pada hari Rabu, 14 Juli 2021 siang.

Sesuai dengan visi misi MA KHAS Kempek yaitu bagaimana memaduhkan antara al-qadim as-shalih wa al-akhdzu bi al-jadid al-ashlah.

Apalagi sekarang dengan tren atau kecenderungan era sekarang adalah era digitalisasi, sehingga MA KHAS Kempek merespon tren ini, yaitu bagaimana agar teknologi digital dapat memberikan kemanfaatan yang maksimal untuk pengembangan pendidikan di madrasah ini.

Ini adalah zamannya revolusi industri 4.0. Nah ini salah satu cara bagaimana MA KHAS Kempek merespon perkembangan teknologi komunikasi yang semakin berkembang dengan sangat pesat ke depan.

Insya Allah, kita sudah bikin aplikasinya dan nanti setelah data anak baru sudah dimasukkan di Simak, kemungkinan aplikasi ini sudah bisa di launching sehingga bisa dimanfaatkan.

Secara resminya, kami akan melaunchingnya (bila memungkinkan) akan mengundang seluruh wali murid Madrasah Aliyah KHAS Kempek.

Targetnya di akhir semester pertama ini, semua data siswa sudah dapat diakses oleh orang tua di rumah masing-masing dan bisa diakses juga oleh siswa yang bersangkutan.

Bagaimana tentang nilainya, absensinya, prestasi atau pelanggaran dan juga keuangan. Nanti orang tua bisa memantau secara langsung bahwa anak saya bulan ini belum bayar, nanti akan disediakan pembayaran secara virtual, ditransfer melalui rekening bank.

Sehingga apabila nilai transfer itu sudah diterima dan sudah direspon oleh admin, maka secara otomatis tagihan di aplikasinya muncul tanda lunas.

Insya Allah kalau data anak baru sudah masuk Simak, kita akan melaunchingnya dan bila memungkinkan akan mengundang semua wali murid Madrasah Aliyah KHAS Kempek.

Sesuai dengan slogan Simak Khas Kempek Program Digitalisasi MA KHAS Kempek yang berbunyi: “Dua Langkah Semakin Dekat dengan MA KHAS Kempek” kita bisa mengaksesnya dengan cara:

1) Download Aplikasi Simak KHAS Kempek melalui PlayStore. 2) Masukan username dan password.

Informasi akademik siswa di aplikasi Simak KHAS meliputi: 1) Pencapaian nilai siswa. 2) Kehadiran siswa. 3) Prestasi dan pelanggaran siswa. 4) Pembayaran keuangan siswa.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here