Wakil Ketua MPR RI Ceritakan Pengalaman Ziarah ke Mbah Moen

0
342

KHASKEMPEK.COM, KEMPEK – Wakil Ketua MPR RI, H. Arsul Sani, S.H., M.Si kisahkan pengalaman beliau berziarah ke pusara KH. Maimoen Zubair dalam silaturahminya ke pesantren kempek, Ahad (05/01/2020).

“Saya kemarin baru saja melaksanakan umrah, dan alhamdulillah, saya berkesempatan untuk berziarah ke makam Mbah Mun di Ma’la,” tutur beliau, “sesampainya di Ma’la, saya bertanya kepada penjaga makam, dan ternyata, para penjaga makam di sana mengenal KH. Maimoen Zubair dengan sebutan Syaikhul Kabir, orang besar,” tambah beliau dengan disambut tepuk tangan hadirin.

“Sampai di depan pusara beliau, saya melihat ada nama bertuliskan KH. Maimoen Zubair dengan menggunakan spidol tebal di nisannya, padahal rata-rata makam di Ma’la tidak ada yang bertuliskan nama di nisannya,” tutur pria kelahiran Pekalongan tersebut.

Dalam pertemuan tersebut, KH. Musthofa Aqiel menambahkan bahwa gelar syaikhul kabir sangatlah wajar, karena KH. Maimoen Zubair adalah tokoh yang dapat diterima di segala golongan. Mulai dari kelompok elite hingga akar rumput dapat dengan mudah berbaur dengan beliau. “Mbah Moen tidak pernah membeda bedakan siapapun, walaupun secara politik Mbah Moen ikut PPP, tapi beliau tidak pernah membeda bedakan orang, kamu dari partai apa, atau ormas apa,” tegas Kang Muh. (KHASMedia)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here