Selamat, Tiga Santri Putri KHAS Kempek Lolos Seleksi Beasiswa Maroko

0
1270

KHASKEMPEK.COM, KEMPEK – Tiga santri putri Pondok Pesantren KHAS Kempek berhasil lolos seleksi beasiswa ke Maroko yang diselenggarakan oleh Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) melalui Lembaga Amil Zakat Infaq Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU), Kamis (22/8).

Sebelumnya, PP. KHAS Kempek mengirim sebanyak 11 santri putra-putri untuk mengikuti tes seleksi beasiswa Maroko tersebut. Dan yang berhasil lolos ke tahap selanjutnya adalah tiga santri putri dan satu santri putra.

Ketiga santri putri tersebut adalah  Nilna Ainun Ni’matul Mardiyah (Cirebon), Lailatul Qomariyah (Jakarta) dan Tuty Alawiyah (Tegal) serta satu santri putra atas nama Hamdi Ali Syifa (Brebes) sebagai peserta cadangan.

Selanjutnya, mereka akan mengikuti program karantina bersama 26 peserta lain yang dinyatakan lolos seleksi. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas keilmuan seluruh penerima beasiswa tersebut.

Dikutip dari NU Online, Ketua LAZISNU, H Ahmad Sudrajat menegaskan, peserta karantina yang tidak menunjukkan kualitas seperti yang diharapkan PBNU, sangat mungkin keberangkatannya ditunda. Termasuk jika tidak menunjukan sikap yang diinginkan PBNU.

“Jadi yang penting adalah kualitas peserta di karantina itu yang ditunjukan,” katanya. 

Semoga ke depannya, semakin banyak santri-santri PP. KHAS Kempek yang melanjutkan studi ke luar negeri sehingga dapat mengharumkan nama baik KHAS Kempek yang tercinta. Amin… (KHASMedia)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here