Puisi Troubadour

0
1294

KHASKEMPEK.COM – Puisi Troubadour banyak bertemakan kisah kasih asmara dan ksatriaan, biasanya disenandungkan dengan iringan irama musik harpa, biola, seruling dan gitar. Sering juga digambarkan sedang memetik kecapi seraya merayu seorang gadis cantik dengan alunan musiknya.

Puisi ini menjamur pada abad pertengahan di Eropa dikenal sebagai musisi jalanan karena sering keliling dari satu kota ke kota lain, dari rumah rumah orang kaya, pasar, festival, pesta, serta karnaval dan acara jamuan makan.

Disisi lain, bangsa Eropa pada abad 12 mengalami perkembangan ekonomi terutama bidang perdagangan sehingga mendatangkan melimpahnya kekayaan terutama di daerah daerah Prancis Selatan. kemakmuran pasti akan membawa hidup penuh kesenangan, meningkatnya kwalitas pendidikan, dan selera yang tinggi akan seni dan gaya hidup (Hayah al Turaf wa al Mujun).

Para Troubadour adalah orang orang yang setia menemani tuan tuan dan para nyonya besar Eropa dengan puisi dan musik romannya. Sebenarnya merekalah pelopor tari pergaulan dansa di Eropa. Salah satu bagian bait puisi Troubadour (sudah dialih bahasakan ke Arab) yang masyhur diantara mereka adalah puisi bertemakan kisah seseorang yang mencintai seorang gadis cantik yang tidak ia kenali sebelumnya.

أحببت إمرأة أجهلها
ولم أعرفها ولم أراها في حياتي قط
لم تحسن إلي ولم تسيء
لا أبالي بهذا ما دام
ليس في منزلي أجنبي
لا نورماني ولا فرنسي

Jauh sebelum ditemukannya media cetak, puisi jalanan Troubadour juga bisa dijadikan media informasi, seperti puisi Jaufre Rudel bertemakan ungkapan rasa cinta terhadap gadis cantik berasal dari Tripoli Timur. Dia hanya bermodal mendengar informasi kecantikan gadis Timur dari para pelancong Eropa yang mengunjungi daerah tersebut saat mereka beribadah berhaji ke Palestina.

لا تؤنبوني إذا هويت
من لم ترني قط
فهي وحدها التي تفرحني وتبهجني
تلك التي لم أرها أبدا
إني بهذا الحب راض
وأنا لا أعلم هل سألتقي بها أم لا

Dari sisi struktur puisi Troubadur lebih mirip puisi jalanan Muwasysyah Andalusia. Saya kurang begitu paham apakah puisi Troubadour terpengaruhi dari puisi Arab Andalusia? Melihat susunan kata Troubadur bisa saja kita pahami merupakan kalimat Arab طرب ودور yang terbalik (menari dan bernyanyi).

Wallah al ‘Alam bi al Shawab

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here