Pesan Kang Emil: Tetap Jaga Stabilisasi Demokrasi di Negara Ini

0
379
Ridwan Kamil - KHAS Kempek
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sedang menyampaikan sambutan dalam acara Khotmil Alfiyah dan Juz 'Amma Pondok Pesantren KHAS Kempek (Foto: KHASMedia)

KEMPEK – Ahad malam (21/4), gubernur Jawa Barat bapak H. Mochamad Ridwan Kamil, S.T., M.U.D. menghadiri acara tahunan Muwaada’ah Akhirussanah di pondok pesantren KHAS Kempek. Kehadiran Kang Emil (sapaan akrab beliau) disambut akrab oleh segenap masyayikh dan pengurus pesantren. Pada malam itu, beliau berpidato di depan seluruh masyayikh, dewan pengurus pesantren, para khotimin, santri dan wali santri yang memadati lokasi acara.

Diawal pidatonya, beliau mengucapkan terima kasih telah di undang dalam acara tersebut. Ditengah pidato, beliau berpesan agar kita terus dapat menjaga stabilisasi demokrasi di Indonesia yang alhamdulillah, sudah kondusif lahir batin.
“Siapapun yang menang, itu sudah ditulis di lauh mahfudz oleh Allah”, ujar bapak dua anak tersebut.

Menjaga stabilisasi demokrasi itu untuk menjaga negara kita supaya tetap bertahan, jikalau karena politik kita pecah, nasib kita bisa seperti suriah, atau afganistan yang sudah 40 tahun perang tanpa henti, jelas Kang Emil malam itu.

Tahun 2045 Indonesia diprediksi akan termasuk negara terbaik di dunia, cara kita menyiapkannya adalah; pertama ekonomi jangan turun, kedua negara yang stabil, ketiga pemuda yang kompetitif. Dan kita harus turut mensukseskan perdiksi tersebut.

KHASMedia

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here