Kiai Musthofa Aqil: Mbah Moen Langsung Dipanggil Allah

4
926

KHASKEMPEK.COM, SARANG, REMBANG – Pengasuh Pondok Pesantren KHAS Kempek yang merupakan menantu Mbah Moen, KH. M. Musthofa Aqil Siroj memberikan sambutan atas nama keluarga dalam acara Tahlil dan Doa 100 Hari Wafatnya Almaghfurlah KH. Maimoen Zubair, di PP. Al-Anwar Sarang Rembang, Rabu malam (13/11/2019).

Dalam sambutannya, Kiai Musthofa menyampaikan terima kasih kepada hadirin. “Terima kasih kepada semua yang hadir pada acara 100 hari wafatnya Mbab Maimoen Zubar ini,” kata beliau.

Lebih lanjut, Kiai Musthofa Aqil menjelaskan bahwa, “Mbah Maimoen meniko sanes milik Sarang, sanes milik Indonesia, nanging milik dunia. Mbah Maimoen itu bukan milik Sarang, bukan milik Indonesia, tetapi milik dunia,” jelas beliau.

Banyak sekali tanda-tandanya. Diantaranya; Ketika akan berangkat haji, tidak ada satu keluarga yang didawuhi untuk pertama kalinya. Biasanya beliau akan diantar putra-putranya, tapi kali ini tidak sempat.

Ada cucunya, yaitu putra saya, berangkat haji tapi tidak sempat untuk ketemu. kecuali setelah beliau wafat. Rencananya setelah subuh ingin menemui Mbah Moen tapi Mbah Moen sudah wafat.

“Maknanya, Mbah Maimoen Zubair langsung dipanggil Allah,” terang suami Nyai Hj. Shobihah Maimoen Zubair ini.

Ada seorang habib menemui Mbah Maimoen sekitar jam empat, tapi Mbah Moen ngendika, “Bib, jaluk maaf yo, aku wis dijemput Kanjeng Nabi,” kata Mbah Moen. Setelah itu, ketika habib itu bangun tidur, kemudian lihat hape, sudah banyak berita tentang wafatnya Mbah Moen.

Jadi yang perlu diingat, kata Kiai Musthofa adalah, “Syartul murofaqoh al-muwafaqoh,” tegas Kang Muh.

Terakhir beliau mohon kepada semua santri dan alumni Sarang untuk mengabdi di NU. “Saya mohon, para santri dan alumni Sarang dimana saja, monggo aktif di Nahdlatul Ulama. Insya Allah dengan barokahnya Mbah Moen, santri dan alumni Sarang akan menempati tempat yang mulia,” pesan Kiai Musthofa. (KHASMedia)

4 KOMENTAR

    • Wa’alikum salam. Dengan senang hati, silakan dan terima kasih telah berkunjung dan membaca tulisan di website kami. Jangan lupa like and share ya, Trims… Salam

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here